S. Riyadi · Published 13 October 2020

5 Waktu Efektif untuk Push Rank di ML, Biar Gak EPIC Terus!

Home > Artikel > Mobile Legends > 5 Waktu Efektif untuk Push Rank di ML, Biar Gak EPIC Terus!

Dalam bermain Mobile Legends, untuk bisa mendapatkan push rank, tidak hanya bisa dilakukan dengan cara push rank tanpa henti. Tapi kamu bisa juga mempertimbangkan kapan waktu yang tepat dan efektif untuk mendapat push rank saat bermain MLBB. Karena waktu bermain cukup memengaruhi gaya bermain pemain. Ada waktu-waktu tertentu yang cukup efektif untuk mendapatkan push rank di MLBB.

Jika sebelumnya Kabar Games telah berbagi waktu terlarang push ranked di Mobile Legends (ML). Maka kali ini Kabar Games sajikan kapan saja waktu yang tepat untuk pussh rank di MLBB. Berikut ulasannya.

Ketika Rumah Sepi

push rank ML Ketika Rumah Sepi

Ketika kamu bermain MLBB di rumah, pastikan tidak ada orang lain yang mengganggu. Kamu tentunya tidak ingin saat asyik bermain malah diganggu adik, keponakan atau yang lainnya. Karena itu, saat rumah dalam keadaan sepi, manfaatkan waktu itu untuk mendapatkan tujuan kamu.

Saat kamu bermain di tempat yang ramai, terkadang ada-ada saja gangguannya. Mulai dari ada yang jahil hingga mood kamu yang berubah karena suasana yang ramai. Maka dari itu, waktu rumah sepi, cukup efektif untuk bermain mendapatkan push rank. Ingat, waktu rumah sepi hanya gunakan untuk psuh rank. Bukan yang lain!

Waktu Gebetan Tidur

Waktu Gebetan Tidur

Agak menjijikan sih memang, tapi nyata adanya. Waktu yang ini hanya berlaku untuk kamu yang sudah memiliki kekasih hati atau gebetan. Bagi yang jomblo, kamu bisa abaikan waktu yang satu ini. Memiliki seorang kekasih atau gebetan, biasanya hal itu akan mengurangi waktu kamu dalam bermain game, terlebih kalau kamu bucin.

Tidak jarang kamu harus bisa meluangkan waktu agar bisa berkomunikasi dengan si doi. Hingga akhirnya, tidak ada waktu untuk bermain. Maka dari itu, saat kekasih atau gebetan kamu merem, kamu bisa memanfaatkannya untuk mendapatkan push rank. Karena tidak akan ada lagi yang mengganggu untuk diajak chat atau video call.

Tengah Malam

Tengah Malam

Selanjutnya adalah waktu tengah malam. Waktu ini bisa dibilang waktu yang efektif untuk bisa push rank di MLBB. Pasalnya, tidak terlalu banyak pemain yang bermain MLBB ini. Khususnya para pemain baru, yang lebih memilih bermain di waktu pagi atau sore.

Meski begitu, masih ada beberapa pemain yang lebih memilih jam malam. Termasuk yang sudah pro. Pemain pro yang menjadi kawan akan dapat membantu kamu untuk mendapatkan push rank. Sementara ketika menjadi lawan, setidaknya hal itu akan memberikanmu banyak pengalaman dalam bermain Mobile Legends.

Ketika Kumpul Bersama Clan

push rank ML Ketika Kumpul Bersama Clan

Bermain bersama klan sendiri akan memudahkan kita untuk push rank tanpa henti di MLBB. Karena dengan bermain bersama teman-teman yang sudah dikenali, hal itu akan lebih mendukung gaya bermain kita. Karena itu, manfaatkan setiap kali ada kumpulan bersama clan untuk mendapatkan push rank tanpa henti di Mobile Legends.

Ketika Koneksi Internet Stabil

push rank ML Ketika Koneksi Internet Stabil

Internet buat para gamers ibarat nyawa. Bermodalkan Smartphone dan jaringan internet, para maniak game online sudah bisa menikmati keseruan bermain. Namun apa jadinya jika keasyikan bermain tiba-tiba terganggu karena lambatnya koneksi internet.

Sama seperti game online lainnya, Mobile Legends juga menuntut para pemain untuk memiliki koneksi internet yang baik. Terlebih jika kamu sedang berusaha untuk mendapatkan push rank. Wajib bagi kamu tersambung dengan jaringan berkecepatan stabil.

Tentu saja, koneksi internet yang super lancar akan memudahkan kamu untuk mengejar push rank. Sebaliknya, koneksi internat yang buruk atau lag akan amat sangat menyulitkan kamu. Biar kamu tidak dibuat kesal dengan jaringan internet yang ada.

Kamu bisa menghindari gangguan tersebut dengan menggunakan wifi atau berganti ke provider yang lebih baik. Untuk menguji seberapa baik jaringan provider tersebut, kamu bisa mengujinya dengan menggunakan aplikasi. Seperti Open Signal, Speedtest by Ookla hingga Nperf yang bisa kamu dapatkan secara gratis di Google Play Store.

Bagaimana, kamu tidak ingin terus-terusan stay di rank yang sama bukan? Biar kamu gak frustasi akut dan menjadi EPIC abadi. Kamu bisa waktu-waktu efektif di atas untuk mendapatkan push rank di ML. Dengan begitu, kamu akan naik ke rank yang lebih tinggi dengan cepat.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved