Rinaldi Syahran · Published 04 October 2019

Indonesia Comic Con (ICC) 2019 Hadirkan Turney eSports!

Home > Artikel > News > Indonesia Comic Con (ICC) 2019 Hadirkan Turney eSports!

Sukses diselenggarakan pada tahun 2018, event pop culture Gaming Arena Indonesia Comic Con (ICC) kembali digelar di Indonesia pada tahun 2019 ini. Penyelenggaraan acara akan berlokasi di Jakarta, tepatnya Jakarta Convention Center. ICC 2019 direncanakan akan dilangsungkan dalam dua hari pada tanggal 12 dan 13 Oktober 2019. Di dalam acara ICC 2019 akan diisi dengan topik seputar games, toys, dan juga comics. Berbicara masalah games, di dalam acara ini dihadirkan juga eSports ICC yang dipertandingkan dalam Gaming Arena ICC 2019.

Turney eSports Gaming Arena Indonesia Comic Con 2019 terselenggara berkat panitia ICC yang bekerja sama dengan IESPA provinsi DKI Jakarta. Ada beberapa games yang diusung dalam eSports ICC 2019. Namun, game-game yang dilombakan bukan lah permainan elektronik yang populer di Indonesia, melainkan seri video game jadul yang masih eksis sampai sekarang. Ada pun judul game yang akan dipertandingkan adalah Street Fighter V, Tekken 7, dan Crash Team Racing (CTR).

STREET FIGHTER V: ARCADE EDITION

eSports ICC 2019, Street Fighter V

Untuk games ini, penyelenggara Gaming Arena Indonesia Comic Con (ICC) 2019 hanya menyediakan slot peserta sebanyak 32 buah. Pada awal turnamen, setiap peserta yang bertanding dalam Street Fighter V: Arcade Edition akan bertarung dengan lawannya dalam format Best of 3 (BO3). Bagi peserta yang lolos menjadi top 8 akan bertanding kembali dengan lawannya dalam format Best of 5 (BO5).

Di dalam bertanding, para peserta dilarang menggunakan 3 stage, yakni Skies of Honor, Kanzuki Beach, dan Flamenco Tavern. Namun, penyelenggara tidak melarang penggunaan satu karakter pun, sehingga para peserta bisa memakai semua pilihan karakter yang tersedia pada season 1 dan juga 2.

TEKKEN 7

Gaming Arena Indonesia Comic Con (ICC) 2019, Tekken 7

Berbeda dengan Street Fighter V: Arcade Edition, turnamen Tekken 7 memiliki slot peserta yang lebih besar, yakni 64 buah. Di dalam turnamen ini diterapkan sistem double elimination dengan format pertandingan awal, yaitu Best of 3 (BO3). Setelah peserta disaring menjadi top 8, format pertandingan berubah menjadi Best of 5 (BO5).

Tidak ada stage yang dilarang untuk digunakan di dalam turnamen ini. Begitupula dengan karakter dalam permainan ini. Jadi, kamu bisa menggunakan semua stage dan juga karakter DLC di dalam turnamen ini. Bebasnya penggunaan karakter, mengakibatkan pertandingan semakin seru karena sulit untuk menduga penggunaan karakter musuh.

CRASH TEAM RACING (CTR)

Gaming Arena Indonesia Comic Con (ICC) 2019, Crash Team Racing

Game terakhir yang dipertandingkan di dalam Gaming Arena Indonesia Comic Con (ICC) 2019 adalah Crash Team Racing (CTR). Permainan eSports ICC 2019 ini tidak kalah seru dengan dua game pertarungan yang telah disebutkan sebelumnya. Di dalam turnamen CTR ini, jumlah slot peserta sama dengan Street Fighter V: Arcade Edition, yakni 32 buah.

Pertandingan game balapan ini akan diselenggarakan dalam format Best of 3 (BO3) dengan masing-masing 3 lap. Dalam satu pertandingan, akan berisikan empat orang pemain. Pembagian poin mulai dari 4 pts sampai dengan 1 pts yang diurutkan sesuai dengan posisi finish pemain.

Turney Tekken7 akan diselenggarakan pada hari pertama event, yakni Sabtu, 12 Oktober 2019. Sedangkan Street Fighter V: Arcade Edition dan Crash Team Racing, akan diselenggarakan pada hari kedua acara, yaitu Minggu, 13 Oktober 2019.

Demikian lah informasi mengenai turney eSports Gaming Arena Indonesia Comic Con (ICC) 2019. Untuk kamu yang tertarik mengikuti turney ini, maka bisa langsung mendaftarkan diri via tautan ini atau langsung kunjungi situs https://www.indonesiacomiccon.com. Biaya untuk pendaftaran turney adalah sebesar 150.000 Rupiah. Harga tersebut sudah termasuk tiket masuk pada hari pertama event ICC 2019. Jangan lupa juga untuk selalu tungguin informasi turnamen eSports lainnya hanya di Kabar Games!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved