Rinaldi Syahran · Published 10 February 2018

Kualifikasi GESC Indonesia Dota 2 Minor Segera Mulai

Home > Artikel > Dota 2 > Kualifikasi GESC Indonesia Dota 2 Minor Segera Mulai

Tahun 2018 merupakan tahun kemenangan bagi para pecinta games MOBA DotA 2 di Indonesia. Setelah lama tak dilirik sebagai penyelenggara turnamen internasional resmi Valve, akhirnya pada tahun 2018 ini, Indonesia menjadi penyelenggara salah satu turnamen minor resmi Valve. Ada pun namanya adalah GESC Indonesia Dota 2 Minor.

GESC Indonesia Dota 2 Minor

Poster GESC Indonesia Dota 2 Minor

Turnamen internasional GESC Indonesia Dota 2 Minor merupakan sebuah ajang Esports DotA 2 paling besar yang ada di Indonesia. Melalui turnamen eSports ini, timmu dapat meraih kesempatan prihal berlaga di ajang resmi DotA 2 dan berhadapan dengan tim terbaik dunia via Indonesia Wild Card Qualifiers.

Ada pun Indonesia Wild Card Qualifiers ini terbuka buat seluruh tim DotA 2 yang berasal dari Indonesia. Tim dikatakan berasal dari Indonesia, apabila daftar anggotanya terdiri atas minimal 3 orang pemain yang berkewarganegaraan Indonesia atau disingkat WNI. Nantinya, empat tim paling atas dalam kualifikasi ini akan berhadapan dengan 4 tim Indonesia yang mendapatkan undangan. Timnya, yakni : EVOS Esport, BOOM ID, Rex Regum Qeon, dan The Prime NND,.

Tempat dari Indonesia Wild Card Qualifiers ini sendiri akan berlokasi di FACEIT: Tanggal penyelenggaraan awal dari pertandingan kualifikasi ini adalah 20-21 Februari 2018. Jadwal untuk 8 tim teratas dari Indonesia Wild Card Qualifiers ini akan diselenggarakan pada: 22-25 Februari 2018.

Lokasi GESC Indonesia Dota 2 Minor

Pemenang dari kualifikasi ini akan dapat bermain di GESC Indonesia Dota 2 Minor yang penyelenggarannya bertempat di BSD City. Ada pun tanggal pertandingannya adalah 15-18 Maret 2018. Kejuaraan DotA 2 terbesar di Indonesia ini, nantinya akan diliput media.

Catatan penting dari penyelenggara adalah para peserta harus sudah memastikan bahwa hanya ada satu pendaftar untuk setiap tim DotA 2. Setelah tim kamu sukses didaftarkan, maka kamu beserta tim akan diberikan link undangan ke FACEIT sebelum ajang kualifikasinya dimulai.

Pendaftaran Kualifikasi

GESC Indonesia Dota 2 Minor

Tim DotA 2 Indonesia, sekarang ini sudah bisa mendaftar dalam rangka untuk maju bertanding di kualifikasi untuk GESC Indonesia Dota 2 Minor. Tim lokal Indonesia telah dianugerahi sebuah kehormatan prihal pertandingan melawan tim besar DotA 2 dalam sebuah acara turnamen resmi Valve yang bertajuk GESC Indonesia Dota 2 Minor.

Pendaftaran kualifikasi GESC Indonesia Dota 2 Minor bisa melalui link ini dan akan dibuka sampai dengan 15 Februari 2018. Untuk aturan yang lengkap mengenai turnamen bisa ditemukan di sini. Total hadiah yang disediakan dalam turnamen ini adalah sebesar $ 300.000. Hadiah sebesar $ 300.000 adalah hadiah terbesar untuk ajang DotA 2 yang diadakan di Indonesia sejauh ini. Oleh karena hadiahnya dan tim yang bertanding di dalamnya, menjadikan GESC Indonesia Dota 2 Minor turnamen sports paling bergengsi di Indonesia.

Beli Tiketmu GESC Indonesia Dota 2 Minor

Satu-satunya undangan langsung untuk berlaga di GESC Indonesia Dota 2 Minor diberikan kepada Evil Genius. Tim ini juga telah mengkonfirmasi keikutsertaan mereka. Total akan ada sebanyak delapan tim yang akan berlaga di GESC Indonesia Dota 2 Minor. Selain satu undangan langsung, enam tim akan berasal dari kualifikasi dari pelbagai daerah dunia dan satu tim kualifikasi asal Indonesia.

Sejauh ini, tim yang telah mendapatkan tempat dari kualifikasi adalah Iceberg Esports, Fnatic, Infamous dan juga Na'Vi. Kualifikasi GESC Indonesia Dota 2 Minor untuk wilayah Eropa dan China akan siap untuk dimulai pada minggu ini.

Bagi yang tertarik dengan informasi lebih lanjut dari GESC Indonesia Dota 2 Minor, maka dapat menyusuri tiap postingan di fanpage resmi turnamen DotA 2 ini.


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved