Rinaldi Syahran · Published 06 December 2017

Eye in the Sky, Game VR Puzzle Asymmetrical di Steam

Home > Artikel > Virtual Reality > Eye in the Sky, Game VR Puzzle Asymmetrical di Steam

Setelah melalui masa Early Access di Steam, pada tanggal 6 Desember 2017, Vinlia Games selaku developer sekaligus publisher games merilis Eye in the Sky. Games Vinlia Games ini dirilis secara penuh di Steam dengan banderol harga 89.999. Untuk download, dapat melalui tautan ke laman Steam Vinlia Games ini.

Games Steam ini didukung penuh bahasa Inggris. Bersamaan dengan perilisan games yang berisikan konten strategi, kasual, VR, dan Puzzle ini terdapat update patch, yakni Patch v1.0. Langsung saja kita simak, inilah review game Eye in the Sky VR puzzle Asymmetrical terbaru dari Steam!

Review Eye in the Sky VR

Game Virtual Reality Eye in the Sky

Eye in the Sky adalah escape room co-op asimetris untuk VR. Dalam games virtual reality ini, para pemain akan ditantang secara perspektif dan komunikasi bersama dengan teman. Pemain akan dibawa melintasi sebuah dunia robot setelah peristiwa apokaliptik. Di sana, para pemain diharapkan saling membantu memecahkan teka-teki yang sudah tersedia.

Pemain VR dalam games ini akan mengambil bentuk "Eye". Mereka akan berinteraksi dengan benda-benda di dunia melalui pandangan yang berasal dari mata burung. Kemudian, Eye harus membimbing "Light" dalam rangka menemukan potongan- teka-teki yang harus diselesaikan.

Pemain PC akan menjadi "Light" yang merupakan sebuah robot kecil, yang bisa Anda hiraukan tetapi penting bagi "Eye". Light dapat pergi ke celah di dunia di mana Eye tidak dapat menjangkaunya. Light dapat mengumpulkan informasi, membimbing Eye ke area tersembunyi serta mengumpulkan bagian penting dari masing-masing teka-teki.

Fitur Eye in the Sky VR

Eye in the Sky VR

Fitur Ruang VR dimanfaatkan secara penuh di games ini karena pada setiap tingkatan dari game ini dibuat sesuai ukuran 2 m x 2 m. Game virtual reality ini harus dimainkan dengan 2 cara dikarenakan peran yang harus diambil. Cara memainkannya adalah menggunakan gadget VR untuk memainkan Eye, dan menggunakan platform games PC untuk memainkan Light.

Gadget VR yang dapat memainkan game komputer ini adalah HTC VIVE dan juga Oculus Rift +Touch. Kompleksitas gameplay diterapkan menjadi semakin berat ketika pemain dapat melangkah semakin jauh dalam menjelajah games escape room ini.

Spesifikasi Rekomendasi PC

Spesifikasi Rekomendasi PC

Spesifikasi Minimum PC

  • Sistem operasi: Windows 8.1
  • RAM: 8 GB
  • Prosesor: Intel Core i5 2500K
  • Penyimpanan: 4900 MB
  • Kartu grafis: GTX 970 atau AMD RX 480

Spesifikasi Rekomendasi PC

  • Sistem operasi: Windows 10
  • Prosesor: AMD Ryzen 7 1700 dan atau Intel Core i7 4770k
  • RAM: 16 GB
  • Kartu grafis: GTX 1070
  • Penyimpanan: lebih dari 4900 MB

Catatan Patch V1.0 Eye in the Sky

Dunia VR Eye in the Sky

Pada patch ini, gadget VR Oculus Rift + touch ditambahkan ke dalam games agar dapat memperbanyak kuantitas pemain games VR ini.

Peningkatan Umum diimplementasikan, seperti:

Menghilangkan disclaimer, peningkatan jangkauan Eye, cerita pendek yang diterapkan untuk membuat suasana games menjadi lebih hidup, tombol yang dapat berinteraksi dengan cubes dari jarak yang lebih jauh agar pemain Eye dapat menjaga cubes, peningkatan akses beberapa teka-teki untuk pemain Eye, dan peningkatan minor di segala level.

Perubahan pada level terjadi, yakni pada level:

  • Tutorial
  • Junkyard_1
  • Junkyard_2
  • Junkyard_3
  • Junkyard_4
  • Junkyard_5
  • Sewers_2
  • Sewers_3
  • Sewers_4
  • Inner City_1

Perbaikan pada masalah dalam game, seperti:

Menu yang sekarang ini akan selalu load, penghargaan Legacy SP dihilangkan, LevelLoader berfungsi dengan baik, dan perbaikan delay ketika berinteraksi dengan cranks.

Eye in the Sky Launch Trailer

https://www.youtube.com/watch?v=UsV8med25QE

Terlihat seru yah game Eye in the Sky VR ini, Kamu tertarik? Jangan lupa berikan review dengan cara komen di bawah artikel ini agar sobat gamers lainnya dapat membandingkan pengalaman bermain nya yah!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved