Rinaldi Syahran · Published 26 December 2018

Dragon Ball Heroes Episode 6 [Review dan Sinopsis]

Home > Artikel > Anime > Dragon Ball Heroes Episode 6 [Review dan Sinopsis]

Setelah pertarungan seru antara Goku dan Cumber di episode 5 dimana Goku kalah dalam pertarungan tersebut. Akhirnya, Super Dragon Ball Heroes Episode 6 dirilis pada akhir bulan Desember 2018 ini. Dengan judul Akan Kuselesaikan!! Ultra Instinct Beroperasi!, anime ini sudah banyak disebarkan di dunia maya. Mari kita simak isi ceritanya yang disertai videonya berikut ini!

Video DB Heroes Episode 6

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=h-2yKTGVpL0[/embedyt]

Sinopsis Dragon Ball Heroes 6

Planet Penjara Dragon Ball Heroes Episode 6

Video Dragon Ball Heroes Episode 6 diawali dengan adegan Vegeta dan Goku Xeno berkelahi dengan Fuu. Perkelahian di antara mereka sengit. Kemudian, pertempuran yang sengit itu direcoki Cumber yang kembali dari kekalahannya. Ia mengamuk dengan menembakkan bola negeri ke semua arah, termasuk Fuu.

Melihat peristiwa itu, Fuu menjadi senang karena bagi dirinya, tujuannya sudah tercapai. Kemudian, Fuu melarikan diri dengan memakai energi  yang dibuat oleh pedangnya. Golden Cooler dengan sigap mengejar Fuu ke arah energi.

Sesaat setelah kejadian itu, Vegeta Xeno meminta Goku Xeno untuk menolong Trunks dan kawan-kawan. Namun, Cumber kembali menyerang. Saiya terkutuk itu melempar Desastre Eraser ke arah Goku dan kawan-kawan yang sedang terkapar. Akibat dari tindakan Cumber, dengan terpaksa Goku dan Vegeta Xeno menahan serangan itu.

Vegeta memangil Goku yang terkapar. Meneriaki Kakarot untuk bangun. Teriakan Vegeta berhasil membuat Goku terbangun dari pingsannya. Sementara itu serangan Desastre Eraser dari Cumber berhasil membuat ledakan yang besar di bagian permukaan Planet Penjara. Sesaat setelah akhir ledakan, cahaya putih menyelimuti area ledakannya. Lahar yang mencuat dari area ledakan disertai dengan sebuah energy yang putih. Ternyata, cahaya itu berasal dari Goku. Ultra Instinct-nya telah bangkit.

Goku Xeno terkejut, sedangkan Vegeta Xeno heran dengan Goku. Kemudian Vegeta mengatakan kepada keduanya bahwa itu adalah Ultra Instinct. Ternyata, Cumber pun dibuat terkejut dengan Goku. Namun, tetap Cumber masih berani melancarkan serangan. Hanya saja, Goku sigap dan dengan kekuatan yang bangkit itu, dengan mudahnya Cumber ditendang ke arah bukit paling dekat. Goku Xeno yang melihat bagaimana Goku bertarung menjadi terkagum-kagum.

Dragon Ball Heroes Episode 6

Tendangan Goku tidak membuat Cumber menyerah. Saiya jahat itu membalas serangan Goku dengan lemparan energi. Namun, serangannya berhasil dihindari dengan mudah oleh Goku. Sesaat setelahnya, Goku Xeno menyadari bahwa pertarungan Goku dengan Cumber harus dimanfaatkan untuk ke luar dari Planet Penjara. Bersama dengan Vegeta Xeno, Trunks, Mai, dan juga Vegeta, Goku Xeno pergi dari Planet Penjara memakai Instant Transmission.

Review Dragon Ball Heroes 6

Ultra Insting Goku

Goku Xeno dan kawan-kawan berhasil pergi, sementara itu Cumber masih melawan Goku. Cumber melancarkan terus pukulannya ke Goku, tetapi tak ada yang berhasil mengenainya. Goku menyerang balik dengan jurus Kamehameha. Dengan sombongnya Cumber menahan Kamehameha Goku. Namun, tidak seperti sebelumnya, jurus itu mempunyai daya kerusakaan yang meningkat berkali lipat. Akibatnya, ledakan dari jurus melahap Cumber.

Ledakan itu membuat Cumber tumbang. Setelahnya, adegan beralih kepada sosok misterius yang baru muncul. Ada lima sosok yang muncul. Mereka terlihat dari arah matahari berwarna merah. Zamasu, rival Saiya, dan makhluk mesin buatan bangsa Tuffle. Kehadiran kelimanya membuat Goku kaget.

Cumber dibawa kabur oleh kelimanya. Kemudian mereka menghilang. Adegan berakhir dengan Goku yang ditinggalkan seorang diri di Planet Penjara. Bagaimanakah nasih Goku selanjutnya? Saksikan di episode 7 ya yang kemungkinan hadir tanggal 10 Januari 2019. Nah Itu dia video dan isi cerita Super Dragon Ball Heroes Episode 6. Nantikan artikel lainnya tentang anime dan Super Dragon Ball hanya di Kabar Games ya!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved