Rinaldi Syahran · Published 23 March 2020

9 Cara Mendapatkan Diamond Gratis di Mobile Legends (ML)

Home > Artikel > Mobile Legends > 9 Cara Mendapatkan Diamond Gratis di Mobile Legends (ML)

Banyak cara tak pantas yang bertebaran di sosial media dan mesin pencari tentang mendapatkan mata uang diamond ataupun skin gratis dan juga battle points di Mobile Legends. Namun, selain cara yang tak dianjurkan seperti misalnya menggunakan generator diamond Mobile Legends, ada banyak juga cara mendapatkan diamond (DM) gratis di Mobile Legends yang sah. Di artikel ini Kamu akan mengetahui dengan lengkap semua hal yang Kamu perlu tahu untuk mendapatkan DM gratis di game ML, jadi harus Kamu baca sampai habis yah.

Tercatat, ada 9 cara sah tanpa cheat Mobile Legends yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan diamond (DM) secara gratis. Mulai dari hanya bermain, berkontribusi ke komunitas, sampai mengincar promosi dari pembelian item lain. Semua tutorial cara yang dimaksud dijelaskan di artikel ini dengan lengkap dan mudah untuk di mengerti dan bisa langsung di praktekan tanpa harus top up ML.

Memenangkan Giveaway Influencer

Giveaway Diamond PlayWithRega

Influencer dari platform Youtube yang membuat konten game khusus Mobile Legends, biasanya, suka memberikan giveaway berupa diamond kepada pelanggan setia channel Youtube mereka. Besaran pemberian diamond-nya tidak tentu, tergantung keinginan mereka sendiri, dalam hal ini si influencer bersangkutan. Namun, sangat patut kamu perhitungkan sebagai salah satu cara terbaik mendapatkan diamond (DM) gratis di Mobile Legends yang layak.

Beberapa influencer Youtube yang pernah memberikan diamond sebagai giveaway mereka adalah Tumbler Gaming, PlayWithRega, Jackie Hound, Tampan Gaming, Arief Putra, Official Sky Wee Gaming, Jess No Limit, Afiq Gaming, Gading 27, SipitGaming HD, Akosi Dogie, Ed Gaming, dan Doyok Is Real. Nah, Kamu harus selalu pantengin terus channel youtube mereka agar tidak ketinggalan event give awaynya guys, kalau perlu subscribe dan nyalakan lonceng tanda notifikasi agar Kamu tidak terlewat video terbaru dari influencer tersebut.

Memenangkan Giveaway Toko Game

Unipin Giveaway Diamond Gratis

Untuk menarik pelanggan baru dan mempertahankan yang lama, biasanya, toko game membuat promosi giveaway yang berkaitan dengan game yang sedang populer seperti Mobile Legends. Salah satu yang pernah membuat promosi giveaway Diamond (DM) adalah Unipin yang membuatnya dengan format lomba review, bonus pembelian, dan lain-lain. Biar enggak ketinggalan berita seputar giveaway, kamu bookmark laman situs toko game-nya, atau like fanpage Facebook resminya.

Memenangkan Giveaway Portal Berita Game

Giveaway Diamond Jalantikus

Agar makin banyak yang melihat artikel portal beritanya, ada beberapa portal berita game yang memberikan hadiah kepada para pengunjung situsnya. Hadiah yang diberikan biasanya berkaitan dengan salah satu game populer seperti Mobile Legends. Beberapa contoh portal berita game yang pernah memberikan hadiah dalam bentuk item Mobile Legends, khususnya diamond (DM) adalah Teknosaurus, dan Jalantikus.

Pengelola portal berita itu pernah memberikan ribuan diamond. Kamu bisa menunggu mereka mengeluarkan giveaway  lagi, tetapi jangan terlalu berharap, karena berharap itu sakit, apalagi kalau kita di kecewakan setelah berharap sekian lama tapi tidak kunjung mendapatkan apa yang kita harapkan, sedih kan.

Memenangkan Give Away SocMed Resmi ML

Cara mendapatkan diamond mobile legends gratis

Biasanya, produsen game akan berimprovisasi untuk membuat game buatannya semakin populer. Salah satunya dengan melakukan brand activation. Nah, salah satu strategi dalam brand activation adalah giveaway untuk para fans. Giveaway tersebut diberikan dengan syarat melakukan sejumlah aktivitas seperti mem-follow akun sosial media atau membuat review game. Mulai sekarang, cobalah untuk mengikuti akun sosial media Mobile Legends Bang Bang seperti Facebook, Instagram, YouTube hingga twitter.

Memenangkan Turnamen Moonton

Hadiah Diamond Kompetisi Mobile Legends

Turnamen resmi Mobile Legends yang diadakan Moonton selalu berhadiah puluhan ribu diamond (DM) untuk yang memenangkan eventnya. Berdasarkan sejarah, Moonton pernah menghadiahkan senilai 50.000 diamond kepada pemenang juara satu kejuaraannya, jumlah yang banyak bukan, Kamu bisa beli Hero dengan semua DM tersebut sampai bosan guys. Jadi, persiapkan dirimu selalu untuk mengikuti eSports dari Moonton.

Memainkan Aplikasi Berhadiah Pulsa Gratis

Pulsa Gratis Tukar Diamond Mobile Legends

Kamu bisa mendapatkan diamond (DM) gratis dari games MOBA Mobile Legends secara tidak langsung lewat beberapa aplikasi yang menyediakan hadiah pulsa gratis. Beberapa contoh aplikasi yang memberikan hadiah pulsa gratisnya adalah Cashtree, Oing, AyoSlide, Money Locker, Cash Pirate, Kubik News, Coin Master, Whaff Rewards, dan Pop Slide.

Setelah mendapatkan pulsa gratis dari aplikasi-aplikasi tersebut, kamu harus menukarkan pulsa yang kamu miliki dengan membeli diamond yang ada di dalam app Mobile Legends Bang Bang. Berkaitan dengan besaran diamond yang didapatkan, tentunya, bergantung dari seberapa banyak pulsa gratis yang kamu miliki. Jangan sampai ketinggalan, langsung download aplikasinya di Google Play Store yah.

Menjalankan Streaming di Mobile Legends

Cara Mendapatkan Diamond Gratis di Mobile Legends - Streaming

Dalam aplikasi game Mobile Legends terdapat fitur streaming game. Bila kamu memang punya kemampuan tinggi dalam bermain, serta punya kepercayaan diri untuk tampil secara live, maka fitur ini cocok buat kamu yang ingin mendapatkan diamond gratis MLBB. Fitur ini akan membuatmu mendapatkan diamond gratis via para penonton yang menyukai aksi live kamu. Jumlah DM yang bisa kamu dapatkan dari cara mendapatkan diamond gratis di Mobile Legends ini, yakni:

  • Flower senilai free 2 diamond Mobile Legends
  • Jewelry senilai free 6 diamond Mobile Legends
  • Roadster senilai free 250 diamond Mobile Legends
  • Yacht senilai 1000 free diamond Mobile Legends
  • Airplane senilai free 5000 diamond Mobile Legends

Menjadi Moderator Forum Mobile Legends

Lowongan Forum Moderator Diamond Mobile Legends Bang Bang

Menyumbangkan tenaga untuk komunitas Mobile Legends Bang Bang bisa menjadi salah satu cara yang kamu pilih untuk mendapatkan diamond (DM) Mobile Legends secara gratis. Moonton memastikan bahwa mereka akan memberikan gaji per minggu kepada para moderator berupa sejumlah diamond yang dikirimkan langsung ke akun. Ada pun jumlah diamond yang diberikan tergantung performa kinerja moderator bersangkutan.

Pembukaan lowongan moderator memang tidak selalu ada, tetapi kamu bisa mempersiapkan diri dengan menambah beberapa skills yang mampu membuat kamu langsung diterima menjadi moderator ketika lowongan dibuka. Beberapa kemampuan yang diutamakan oleh Moonton adalah keahlian memakai software Photoshop, mengedit foto, dan pengembangan situs. Nah, jika Kamu merasa sudah memiliki skill yang mumpuni, langsung daftar aja, jangan sampai ketinggalan.

Membeli Paket Internet Berhadiah Diamond

Membeli Paket Internet Berhadiah Diamond Mobile Legends

Oleh karena industri digital secara umum dan game mobile secara khusus di Indonesia sedang berkembang pesat, banyak industri lain yang berkaitan dengannya mengincar kenaikan pemasukan lewat promosi yang menghubungkan kedua belah industri. Salah satu yang memanfaatkan momentum ini adalah industri telekomunikasi, secara spesifik Telkomsel.

BUMN provider kartu sim, dan penyedia jasa internet ini melihat potensi besar dari game Mobile Legends, Free Fire, Line Let’s Get Rich dan Arena of Valor dengan mengeluarkan paket internet GameMax. Berkaitan dengan cara mendapatkan diamond (DM) gratis di Mobile Legends, dalam setiap pembelian paket GameMax, Telkomsel menawarkan voucher Mobile Legends yang bisa ditukarkan dengan 33 diamonds untuk membeli skin Mobile Legends (ML) misalnya, Kamu tertarik mendapatkannya? Buruan beli paket internetnya sekarang guys!

Itu dia 9 cara mendapatkan diamond (DM) gratis di Mobile Legends yang bisa kamu lakukan secara legal tanpa cheat. Ada yang terlewat? Komentar ya! Oh iya, Kabar Games juga mempunyai panduan cara mendapatkan diamond gratis di Free Fire. Kalau kalian main game itu, dan butuh diamond dicek aja caranya ya! Jangan lupa share artikel ini jika bermanfaat, dan ikuti terus Kabar Games agar tidak ketinggalan berita terupdate mengenai game game kesayanganmu hanya di Kabar Games!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved