Rinaldi Syahran · Published 30 September 2017

Bluehole Inc Membentuk PUBG Corp di Korea Selatan

Home > Artikel > PUBG Mobile > Bluehole Inc Membentuk PUBG Corp di Korea Selatan

Bertempat di Seoul, Korea Selatan, pada tanggal 29 September 2017, Bluehole Inc, memberikan perihal pembentukan PUBG Corp. Bluehole Inc membentuk PUBG Corporation dengan tujuan agar memiliki anak perusahaan yang sepenuhnya fokus pada pengembangan dan peluang bisnis global untuk games Steam dan Xbox One, yaitu Player Unknown's Battle Grounds (PUBG).

Kim Gang-Seok selaku CEO Bluehole Inc, telah menunjuk Chang Han Kim sebagai Chief Executive Officer dan Woonghee Cho sebagai Chief Operating Officer untuk PUBG Corp. Chang Han Kim sendiri sebelumnya telah memimpin pengembangan Player Unknown's Battle Grounds. Sebelum jadi CEO PUBG Corp, ia bekerja sebagai Vice President dan Executive Producer untuk Bluehole Inc Woonghee Cho sebelumnya menjabat sebagai CEO Maui Games dan sebagai Kepala Pengembangan Bisnis untuk Neowiz. Ia akan fokus untuk mempercepat pengembangan bisnis secara keseluruhan dan mengelola operasi global untuk PUBG.

Chang Han Kim selaku CEO PUBG Corp menyatakan bahwa mengingat kesuksesan global Player Unknown's Battle Grounds, perusahaan ingin memastikan bahwa perusahaan memiliki efisiensi operasional yang diperlukan untuk mendukung permainan secara global. Struktur baru ini memungkinkan perusahaan menjadi gesit saat melihat ke arah perluasan peluang bisnis strategis yang mencakup potensi permainan di sektor esports dan pertumbuhan PUBG sebagai waralaba IP global.

PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS

Sebagai bagian dari ekspansi internasionalnya, PUBG Corp baru saja mendirikan kantor di Amerika Serikat dan sedang mempersiapkan hal yang sama di Eropa dan Jepang. Perluasan ini akan memungkinkan titik kontak yang lebih terpusat untuk pemain di seluruh dunia, memastikan pengembangan Player Unknown's Battle Grounds terus berlanjut secara global.

Player Unknown's Battle Grounds sendiri telah terjual lebih dari tiga belas juta copy dan telah melampaui rekor sepanjang masa untuk jumlah pengguna yang main secara bersamaan di Steam dengan lebih dari 1,5 juta pemain aktif.

Dalam games perang Player Unknown's Battle Grounds, pemain dijatuhkan di sebuah pulau 8 x 8 km yang realistis dengan visual yang menampilkan kemampuan Unreal Engine 4. Dimulai tanpa ada apa-apa, gamer harus berjuang untuk menemukan senjata, kendaraan dan persediaan karena mereka berusaha untuk menjadi satu-satunya yang selamat.

Gameplay PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS

Player Unknown's Battle Grounds sudah tersedia sebagai games Steam Early Access dan diluncurkan secara eksklusif di Xbox One sebagai bagian dari program Xbox Game Preview pada akhir 2017, dengan peluncuran versi terakhir pada awal 2018 di keluarga Xbox One.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang Player Unknown's Battle Grounds, silakan kunjungi web resminya, dan atau klik tombol like di Facebook, dan ikuti perkembangannya di Twitter untuk semua berita terbaru games ini dan berita dari tim pengembangan.

Bluehole PUBG Corp

Didirikan pada tahun 2007 dan berbasis di Korea, Bluehole Inc adalah pengembang MMORPG yang populer, TERA, yang telah menarik lebih dari 25 juta pengguna terdaftar di seluruh dunia. TERA ada di tujuh wilayah yang berbeda termasuk Amerika Utara, Korea, Jepang, Taiwan, Eropa dan Rusia dan telah mencapai posisi # 1 di grafik MMORPG Steam.

Setelah mencapai standar tinggi dan pengakuan dunia atas game roleplaying online, studio ini juga telah mengembangkan diri ke pasar games mobile. Judul non-MMO pertama dari Bluehole Inc, Player Unknown's Battle Grounds, telah terjual lebih dari tiga belas juta unit sejak peluncuran Early Access pada tanggal 23 Maret 2017. PUBG dikembangkan sepenuhnya dan diterbitkan oleh Bluehole di seluruh dunia. Kini untuk melebarkan sayapnya, Bluehole Inc membentuk PUBG Corp. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi web resmi ini.


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved