Rinaldi Syahran · Published 30 December 2017

AOV di Nintendo Switch? Yuk Cek Versi Beta-Nya

Home > Artikel > Arena Of Valor > AOV di Nintendo Switch? Yuk Cek Versi Beta-Nya

Keseriusan Tencent untuk mengembangkan AOV terlihat begitu besar. Setelah merilis game ini ke platform Android dan iOS dan jadi game MOBA No. 1 di Asia Tenggara, memasarkannya ke berbagai wilayah di dunia, iklan besar-besaran disana sini, serta mengadakan turnamen internasional berhadiah puluhan miliar, Tencent Games selaku developer Arena of Valor (AOV) membuat terobosan baru dengan menghadirkan AOV di platform lain, yaitu Nintendo Switch!

Arena of Valor di Nintendo Switch akan segera tersedia dalam versi Beta tertutup dan hanya diperuntukkan bagi pemilik konsol Nintendo Switch yang ada di wilayah Eropa. Informasi tentang kehadiran AOV di Nintendo Switch ini diketahui saat presentasi live streaming Nintendo Direct pada Kamis (14/9/2017) lalu. Deputy General Manager Nintendo, Yaoshiaki Koizumi, yang membawakan live streaming tersebut mengungkap jika AOV akan tersedia di Nintendo Switch. Tencent akan meluncurkan versi beta AOV ke konsol Switch pada akhir tahun 2017 ini.

AoV Nintendo Switch Gameplay

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=PrY5xiGICOE[/embedyt]

Jejak AOV di Switch juga bisa dilihat di menu Nintendo Switch yang ada di website resmi Nintendo. Terdapat video yang memperkenalkan berbagai games yang akan tersedia di Switch, termasuk gameplay Arena of Valor. Di akhir video juga disebutkan jika AOV akan segera hadir dan bisa dimainkan  gratis di Nintendo Switch pada musim dingin tahun ini.

Kehadiran Arena of Valor di Nintendo Switch tentunya memberi kejutan bagi para gamer, baik bagi gamer Nintendo Switch maupun AOV karena hal ini benar-benar di luar dugaan semua orang karena sebelumnya belum ada game mobile MOBA 5v5 yang tersedia di Nintendo Switch. Selama ini pasar untuk game Mobile MOBA 5v5 adalah di Android & iOS. Belum ada satupun developer yang memperhitungkan Switch sebagai platform untuk memasarkan gamenya. Meski demikian, Nintendo mengaku terbuka bagi semua game yang menjadi bagian dari Nintendo Switch.

Selain itu, banyak juga gamer yang bertanya-tanya tentang server yang digunakan jika AOV sudah tersedia di Switch nantinya. Selama ini AOV memang menggunakan satu server untuk game di platform Android dan iOS. Tahap pertama peluncuran AOV di Nintendo Switch akan dimulai dari versi beta pada musim dingin tahun ini, dimana para pemain bisa memainkan AOV sebelum dirilis secara resmi. Dipastikan pula jika AOV di Nintendo Switch akan tersedia secara gratis.

Early Access AoV Nintendo Switch

Arena of Valor Nintendo Switch

Untuk dapat mengakses Arena of Valor Nintendo Switch Beta tertutup ini, tim pengembang Arena of Valor telah meminta pemain untuk dapat mengisi survei skala kecil berkaitan dengan Nintendo Switch dan juga kebiasaan bermain game mereka.

Setelah menyelesaikan survei skala kecil tersebut, pemain harus menunggu keputusan dari tim pengembang Arena of Valor. Tidak semua pemain akan mendapatkan akses ke dalam versi beta tertutup itu. Akses akan diundi oleh Tencent dan pemenang akses mendapatkan kode.

Saat ini sendiri tidak ada tanggal resmi yang telah ditetapkan oleh Tencent mengenai kapan versi beta tertutup itu akan dirilis. Versi beta tertutup ini sendiri merupakan pemberian kesempatan kepada pemain oleh Tencent untuk dapat menguji permainan sebelum pada akhirnya merilis game ini sepenuhnya dalam platform games Nintendo Switch.

Saham Nintendo Naik Drastis

Arena of Valor Nintendo Switch Beta

Berkaitan dengan pengumuman Game AoV yang akan bisa dimainkan di Nintendo Switch, akibatnya harga saham Nintendo naik drastis sebanyak lebih dari 7 persen. Kenaikan ini dihubungkan sebagai tanggapan para pelaku jual beli saham atas berita bahwa sebuah perusahaan game raksasa dari China menjadi bagian dari keluarga Nintendo Switch. Pada saat itu, games online multiplayer Arena of Valor ini telah diumumkan menjadi bagian Nintendo Switch selama Nintendo Direct dan direncanakan akan segera dirilis secepatnya.

Sumber terpercaya mengatakan kepada media The Wall Street Journal bahwa investor saham amat antusias mengenai berita tersebut. Alasannya karena berita tersebut dapat menjadi sebuah pendahulu bagi pengaturan yang memungkinkan perusahaan Nintendo dapat menjual konsol Nintendo Switch dan juga game mobile di pasar game China. China, tentu saja, merupakan sebuah pasar game yang besar, dan apabila Nintendo bisa sukses di area ini, maka itu dapat jadi penguat ke depannya untuk penjualan game di sana.

nintendo switch

WSJ melaporkan juga bahwa sebelum tersiar berita tersebut, Nintendo telah mencari pelbagai cara dalam rangka untuk berkembang di China yang pada akhirnya mempertimbangkan Tencent sebagai mitra potensial. Sebelumnya orang dalam mengatakan bahwa Nintendo berpikir untuk menjual Wii U ke China tetapi pada akhirnya itu tidak terlaksana.

Pasar game di negara China sendiri telah terbukti menguntungkan bagi perusahaan games Nintendo dalam beberapa tahun terakhir ini. Perusahaan games tersebut sudah menambahkan pilihan bahasa China ke dalam judul games terbesarnya seperti games Pokémon dan juga Super Mario Odyssey. Bahkan Nintendo telah memasukkan judul games Nintendo Wii yang paling menonjol ke dalam NVIDIA Shield di China.

Nintendo Switch sepertinya akan jadi platform yang lebih nyaman untuk bermain game MOBA seperti AOV, karena biasanya pemain memanfaatkan smartphone dengan menggunakan virtual pad untuk mengontrol jalannya permainan pada waktu bermain game ini. Namun dengan Nintendo Switch maka pemain akan bisa menikmati pengalaman bermain yang lebih real karena memiliki konsol fisik yang bisa digerakkan mengikuti permainan.

Ikuti terus Kabar Games untuk tahu perkembangan kehadiran AOV di Nintendo Switch. Ada juga berita games terbaru beserta turnamen level nasional dan internasional. Ada juga kabar mengenai gadget terbaru, review hingga tutorial serta tips & trik yang menarik.


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved